PT ANTAM (Persero) merupakan perusahaan pertambangan yang terdiversifikasi dan terintegrasi secara vertikal yang berorientasi ekspor. Melalui wilayah operasi yang tersebar di seluruh Indonesia yang kaya akan bahan mineral, kegiatan ANTAM mencakup eksplorasi, penambangan, pengolahan serta pemasaran dari komoditas bijih nikel, feronikel, emas, perak, bauksit dan batubara. ANTAM memiliki konsumen jangka panjang yang loyal di Eropa dan Asia. Mengingat luasnya lahan konsesi pertambangan dan besarnya jumlah cadangan dan sumber daya yang dimiliki, ANTAM membentuk beberapa usaha patungan dengan mitra internasional untuk dapat memanfaatkan cadangan yang ada menjadi tambang yang menghasilkan keuntungan.
 
Lowongan Kerja PT ANTAM D1, D3, D4 dan S1 Semua Jurusan
PT ANTAM (Persero)
PT ANTAM memiliki arus kas yang solid dan manajemen keuangan yang berhati-hati. ANTAM didirikan sebagai Badan Usaha Milik Negara pada tahun 1968 melalui merjer beberapa perusahaan pertambangan nasional yang memproduksi komoditas tunggal. Untuk mendukung pendanaan proyek ekspansi feronikel, pada tahun 1997 ANTAM menawarkan 35% sahamnya ke publik dan mencatatkannya di Bursa Efek Indonesia. Pada tahun 1999, ANTAM mencatatkan sahamnya di Australia dengan status foreign exempt entity dan pada tahun 2002 status ini ditingkatkan menjadi ASX Listing yang memiliki ketentuan lebih ketat.

PT ANTAM (Persero) Tbk (ANTAM), perusahaan berbasis sumber daya alam terkemuka yang melakukan kegiatan usaha di bidang eksplorasi, penambangan, pengolahan serta pemasaran dari komoditas bijih nikel, feronikel, emas, perak, bauksit, batubara dan jasa pemurnian logam mulia, memberikan kesempatan kepada putra-putri terbaik Indonesia yang memiliki kualifikasi, dedikasi, motivasi dan integritas tinggi untuk bergabung sebagai Supply Chain Management Officer dan General Affairs Officer.

Persyaratan:
  1. Pendidikan Minimal Diploma (D1) Semua Jurusan;
  2. IPK minimal 2.75 (skala 4);
  3. Usia maksimal 30 tahun;
  4. Dapat berbahasa Inggris baik lisan maupun tulisan;
  5. Memiliki pengalaman kerja di bidang Supply Chain Management & General Affairs min. satu (1) Tahun;
  6. Sehat jasmani dan rohani;
  7. Tidak pernah terlibat penyalahgunaan narkoba dan pelanggaran hukum lainnya;
  8. Bersedia ditempatkan di seluruh Unit/Unit Bisnis/Entitas Anak PT ANTAM (Persero) Tbk;
  9. Mengikuti proses seleksi;


Tata Cara Pendaftaran:
  • Mengisi formulir pendaftaran secara online, klik di Sini
  • Pendaftaran dibuka mulai tanggal 17 November 2017 s.d. tanggal 19 November 2017


Pelamar yang memenuhi persyaratan administrasi akan kami hubungi melalui email resmi Perusahaan yakni recruitment@antam.com dan tidak dari alamat email lain.


Kami kembali menghimbau agar berhati-hati kepada pihak-pihak yang mengatasnamakan ANTAM terkait dengan rekrutmen. ANTAM tidak pernah memungut biaya apapun (biaya akomodasi, transportasi, biaya tes dan biaya lainnya) dalam proses rekrutmen. ANTAM juga tidak bekerjasama dengan agen perjalanan manapun dalam proses rekrutmen.

Sumber: PT ANTAM

0 komentar:

Posting Komentar